Membuat foto Siluet dengan HP/ponsel.

Membuat foto Siluet dengan HP/ponsel





 















Banyak diantara kita terkadang suka atau gemar menikmati sunrise dan sunset di bumi ini. lain halnya dengan melihat langsung atau sekedar hanya di foto. kita sering ingin foto dan backgroundya sunset atau sunrise atau hanya sekedar mengabadikan moment tersebut. tapi kadang kita suka bingung, kok bisa yah gambar orang tersebut bisa item gitu, apakah cuma kamera slr/dslr saja

Ada banyak sekali deskripsi teknik yang ada tentang bagaimana membuat foto siluet yang benar, tetapi cobalah baca ulasan dibawah ini tentang beberapa langkah awal untuk mendapatkan foto siluet. Pada dasarnya apa yang coba di ulas adalah bagaimana membuat kamera berpikir bahwa bagian yang paling terang adalah Point-of-Interest yang Anda inginkan.


Cara mengambil foto siluet dengan kamera HP:

  

Matikan Flash Kamera 

Hal yang paling penting sebenarnya adalah matikan flash, karna kalau tidak sama saja kita memotret layaknya foto biasa, karna yang akan kita lakukan adalah menjadikan objek utamanya gelap.


Rendahkan Iso

Jika di kamera hape ada pengaturan iso, aturlah iso yang paling kecil. biasanya saya make iso 50 di hape saya, tapi sebenernya selera sih kalo pengen ada efek cerahnya dikit ya make iso 200 juga gk masalah.


Atur Fokus

Jika di kamera hape ada auto fokusnya, jika tanpa objek fokuskanlah tepat pada matahari atau pada sumber cahayanya, jika ada objeknya fokuskan lah pada objeknya, tapi terkadang kurang gelap,, sebenarnya fokuskan ke sumber cahayanya malah lebih gelap,


Atur Posisi Cahaya

Jika di kamera ada pengaturan pencahayaan, itu bebas mau make apaan, tapi yg dimaksudkan posisi cahaya ini adalah backlight nya. posisi ini berguna agar si objek kurang cahaya dan akan menimbulkan siluetnya. Biasanya kalau kamera yang tidak ada pengaturan iso maupun auto fokus disinilah cara ampuhnya agar foto yang kita ambil menjadi siluet, caranya posisikan hape menghadap matahari/sumber cahaya dan posisi hp agak sedikit dibawah LOW ANGEL nanti otomatis akan membentuk efek siluet secara otomatis, jadi pintar2lah mencari posisi. dijoba2aja nanti juga ketemu sendiri posisi cahaya yang pas.


Perhatikan Background

Posisi background carilah posisi yang menarik, yang enak dilihat. berimajinasilah dan jangan sampe kita mengambil background yang salah. kita mencari siluet, berarti posisi objek harus gelap dan background harus terang. jadi jangan mencari background yang gelap, nanti objeknya keliatan seperti background

 

Pilihlah obyek yang kuat

Hampir semua obyek bisa dipergunakan sebagai foto siluet, tetapi beberapa lebih baik dari lainnya. Pilihlah obyek yang berkarakter kuat serta bentuknya mudah dikenali, itu akan membuat lebih menarik dalam bentuk dua dimensi dan membuat orang yang melihat foto lebih lama mendalami foto siluet Anda. Foto siluet tidak bisa menggambarkan warna, tekstur, dan tone subyek foto Anda, jadi bentuk memang harus menjadi ciri khas obyek. 

Buatlah bentuk siluet terpisah dan rapi 

 

Jika terdapat lebih dari satu bentuk atau obyek di dalam gambar siluet yang ingin kalian tangkap, cobalah untuk memisahkan mereka, sebagai contoh: jika kalian ingin menangkap siluet sebuah pohon dan seorang anak kecil, maka jangan menempatkan anak kecil tersebut di depan pohon atau bahkan bersandar di bahwa pohon, hal ini akan menyatukan bayangan serta bentuk mereka dan berdampak penikmat foto akan sedikit kebingungan tentang bentuk apa itu sebenarnya. Ketika melakukan framing, mungkin Anda ingin memotret bentuk serta profil seseorang, untuk melakukan hal itu kalian harus lebih menonjolkan bentuk wajah mereka dari samping (hidung, mulut, mata) uraikan garis wajah mereka sehingga penikmat akan bisa mengenali wajah siapa yang lo potret.

Contoh foto siluet











Itu dia tadi artikel tentang cara membuat foto siluet dengan hp
sampai jumpa di artikel selanjutnya

Baca juga : Cara membuat foto levitasi menggunakan hp


Related Posts

Previous
Next Post »